Kanal

Bupati Afrizal Sintong Pimpin Apel Kamis Bersih Pemkab Rohil

ROKAN HILIR,riaupower.com – Pemerintah kabupaten Rokan HIlir (Pemkab Rohil) melaksanakan kamis bersih bersih. Apel kegiatan tersebut di pusatkan di depan kantor BPKAD Rohil jalan Merdeka Bagansiapiapi, Kamis (04/11/2021). Bupati Kabupaten Rokan HIlir (Rohil) hadir pada kegiatan tersebut. Tampak juga wabup Rohil H.Sulaiman,SS,MH, sekdakab Rohil, kadis lingkungan hidup Rohil Suwandi,S.Sos, plt Kadis Kominfotiks Hermanto,S.Sos dan sejumlah pimpinan tinggi pratama di lingkungan OPD (organisasi perangkat daerah) Rokan Hilir.

Kegiatan kamis bersih bersih ini ditentukan lokasi gotong royong diantaranya kegiatan lokasi di Jalan Pahlawan dari Simpang Jalan Tangko hingga simpang Jalan Skip oleh personil Polsek Bangko, lurah Bagan Timur, KNPI, GMRB, GP Anshor, IKPNI, HMII. Sedangkan di Jalan Pahlawan dari Jalan SImpang Skip ke simpang Sungai Pabrik oleh personil Koramil 01/Bangko, Lurah Bagan Hulu, Koni, LDI dan MUI. Kemudian lokasi Kamis bersih di Jalan Merdeka dan Jalan Sumatera oleh personil Dinas Lingkungan Hidup, Lurah Bagan Kota, PPM, IPK dan BUMD. Selanjutnya lokasi kamis bersih di Jalan Nelayan menuju Jalan Sumatera oleh personil camat Bangko, Lurah Bagan Barat, Pemuda Pancasila, LPI dan Muhammaddiyah. Kemudian di lokasi dari simpang Tangko ke jalan Pusara Hilir oleh personil Penghulu Bagan Jawa, BSDN dan NU.

Bupati Rohil Afrizal Sintong,S.IP atas nama pemerintah daerah kabupaten Rohil mengucapkan terima kasih sebesar besarnya atas partisipasi yang ikut serta dalam kegiatan kamis bersih pemkab Rohil di daerah Bagansiapiapi khususnya.

“Disini tentunya mengharapkan kepada semua yang hadir pada pagi hari ini bagaimana agar seluruh dreinase di kota Bagansiapiapi menjadi baik dan bersih. Apalagi menghadapi musim hujan pada bulan Desember 2021 ini. Oleh sebab itu sebagai antisipasinya dulu agar bagaimana dreinase jangan sampai tersumbat yang jika tersumbat nantinya bisa mengakibatkan banjir di kota Bagansiapiapi,”ujarnya.

Dia juga mengharapkan kepada masyarakat agar menjaga kebersihan lingkungannya. Oleh sebab itu, kata orang nomor satu di Rohil ini, diharapkan kepada peserta yang ikut kamis bersih dapat mensosialisasikan kepada masyarakat agar lingkungan jalan dan halaman rumah senantiasa bersih sehingga nantinya tidak menyumbat saluran ataupun dreinase.

“Jika air jalan lancar mengalir maka air tidak akan lama tergenang. Kami harap peserta kamis bersih mensosialisasikan kepada masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya. Tidak sekali kali sampah dibuang digorong gorong ataupun di dreinase,”ucapnya.

Oleh sebab itu, bupati dalam kesempatan ini mengucapkan kepada personil yang hadir dan mau bekerja. Karena pekerjaan ini dianggap sebagai amal ibadah semua.

“Kami mengharapkan kepada kita semua dapat mensosialisasikan agar bagaimana dapat mematuhi aturan-aturan sehingga masyarakat tidak membuang sampah sembarangan. Kami melalui dinas lingkungan hidup akan melakukan normalisasi seluruh kanal yang ada di kota Bagansiapiapi dengan alat-alat berat. Kami sudah siapkan sejumlah alat berat untuk mengantisipasi curah hujan pada bulan 12 ini. Sekali lagi kami sangat mengharapkan kepada instansi, OKP dan OPD agar mensosialisasikan semua ini kepada masyarakat,”lugasnya.

Sekali lagi Bupati Rohil menjelaskan kegiatan kamis bersih pemkab Rohil ini sebagai langkah antisipasi tingginya curah hujan pada bulan Desember ini.

“Jadi dreinase dreinase sekarang ini yang tersumbat akan kita bersihkan. Tugas ini selanjutnya juga secara rutin dilaksanakan oleh personil DLH untuk membersihkan semua dreinase di Bagansiapiapi. Nampaknya dreinase terjadi ada pendangkalan, ada tersumbat sehingga membuat aliran air tidak lancar. Kami yakin dalam sebulan ini akan selesai dalam membersihkan semua dreinase sehingga dapat menampung air curah hujan sehingga dapat mengurangi banjir di Bagansiapiapi. Pemerintah daerah mengucapkan terima kasih kepada seluruh OKP, Kapolsek, Danramil dan Masyarakat Bagansiapiapi,”tuturnya.

Dalam kesempatan ini harapan bupati Rokan HIlir kepada masyarakat agar jangan membuang sampah sembarangan, apalagi di selokan atau dreinase.

buanglah sampah pada tempatnya. Karena bersih itu adalah sebahagian dari iman. Kegiatan Pemkab Rohil dilaksanakan pada setiap kamis namun persoinil DLH tetap melaksanakan pengontrolan setiap hari pada dreinase yang ada di kota Bagansiapiap,”jelasnya memungkasinya. (andi)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER