Kanal

Dirjen Umum dan Politik DR Bangun Sihotang Sebagai Nara Sumber Pemantapan Wawasan Kebangsaan di Rohil

ROKAN HILIR,riaupower.com – Badan Kesatuan bangsa dan politik provinsi Riau (Bakesbangpol Riau) melaksanakan pemantapan wawasan kebangsaan di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). Pelaksanaannya di aula lantai IV Hotel Kesuma Jalan Riau Bagansiapiapi, Kamis (24/03/2022). Tema yang diusung pada saat ini melalui pemantapan wawasan kebangsaan kita tingkatkan rasa cinta tanah air dalam menyambut pemilu serentak tahun 2024. Tampak pada acara tersebut kepala bakesbangpol Riau Jenri Salmon Ginting,AP,Msi, Kepala kesbangpol Rohil Fadli,SH, pasi Teritorial Kodim 0321/Rohi Kapten Khairul, tokoh agama, tokoh suku, tokoh pemuda dan forum pembaharuan kebangsaan. Sebagai narasumber pada kegiatan ini DR Bangun Sihotang dari Dirjen Umum dan Politik, Fadli,SH dari Bakesbangpol Rohil dan Kapten Khairul Anwar dari Kodim 0321/Rohil.

“Saat ini adalah kegiatan pelaksanaan pemantapan wawasan kebangsaan yang ditaja oleh pemerintah provinsi Riau melalui badan kesatuan bangsa dan politik provinsi Riau. Alhamdulillah saat ini acara tersebut diminta kita sebagai tuan rumah. Kita dapat jatah tuan rumah pelaksana,”kata kepala kesbangpol Rohil kepada jurnalis, Kamis (24/03/2022).

Sedangkan tentang forum pembaharuan kebangsaan dikatakan Fadli,SH dibentuk telah mencapai dua tahun berjalan yang menjadi mitra Bakesbangpol Rohil.

“Mudah-mudahan untuk kabupaten Rokan Hilir tetap menjadi salah satu kabupaten yang menjadi langganan dari provinsi Riau. Karena bermanfaat sekali dengan informasi informasi ini dengan nara sumber yang sangat bagus sekali,”tuturnya.

Dikatakannya organisasi di daerah Rokan Hilir lebih kurang seratus organisasi yang mendaftar di bakesbangpol Rohil. Namun saat ini masih dalam pendataan organisasi tersebut kembali.

“Karena LSM dan organisasi ada yang hidup mati tak mau. Kita sudah survey hingga kebeberapa kecamatan ada yang tidak aktif sama sekali,”ucapnya.

Oleh sebab itu, lanjut Bakesbangpol Rohil ini, makanya mereka saat ini sedang mencatat berdasarkan surat yang masuk dengan ijin mereka yang sudah habis masanya mereka akan tinjau ulang apakah ijinnya masih diperpanjang atau difakumkan.

“Karena dengan ijin tidak diperpanjang sehingga fakum sehingga tidak potensial jadinya. Kalau bisa kami komunikasi, kami akan tanya bagaimana keberadaan organisasi mereka,”tuturnya.

Oleh sebab itu, kata Fadhli, jika tidak ada lagi susunan kepengurusannya sama sekali maka secara otomatis akan disurati oleh Bakesbangpol Rohil hingga tiga kali. Apabila masih tidak ada jawabannya maka dianggap organisasi tersebut keberadaannya tidak ada lagi.

“Terutama sekali masa kepengurusannya sudah habis. Karena ada organisasi itu masa kepengurusannya tiga tahun, empat tahun danlima tahun. Jadi akan kita pantau dan lihat masa kerja mereka sebagaiorganisasi di Rokan Hilir. Belum ada kerja aktifitas maka kita akan surati, kita akan ingatkan. Organisasi, LSM dan lembaga yang berada di Rokan Hilir agar segera dicatatkan dan melaporkan keberadaannya ke Bakesbangpol Rohil agar organisasi tersebut jika ada kegiatan akan diundang untuk hadir,”jelas Fadhli,SH kepala Bakesbangpol Rohil ini.

Sedangkan kepala Bakesbangpol Riau Jenri Salmon Ginting,AP,Msi menjelaskan bahwa saat ini merupakan program dan kegiatan Bakesbangpol Riau dengan tujuan agar semua elemen masyarakat di daerah dapat tahu bahwa ideologi kepribadian bangsa harus tetap dipelihara dan dijaga dalam rangka empat pilar yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.

“ideologi kepribadian bangsa tetap dijaga dalam kehidupan kita sehari hari dengan tujuannya yang ending kita damai dan toleransi terhadap seluruh keberbedaan yang ada. Menghadapi pemilu ini agar dapat dewasa berpolitik dan tempatkan hukum diatas segalanya,”tuturnya. (andi)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER