Kanal

Ba'da Dzuhur, Ustadz Chairul Ichwan Sampaikan Tausiyah di Mesjid Al- Mizan

PEKANBARU,riaupower.com + Pada hari Senin tanggal 15 Mei 2023 sekira pukul 12.30 WIB s/d selesai bertempat di Masjid Al-Mizan Kejaksaan Tinggi Riau, telah dilaksanakan Tausiyah Ba’da Dzuhur di Kejaksaan Tinggi Riau yang disampaikan oleh Ust. Chairul Ichwan, S. PDI yang diikuti oleh pegawai di lingkungan Kejaksaan Tinggi Riau.

Dalam penyampaiannya Ust. Chairul Ichwan, S. PDI menyampaikan Sayyidina Zaid bin Arqam Radhiyallahu 'anhu, Rasulullah Shallallahu 'alaihu wasallam bersabda , " Barangsiapa mengucapkan Laa illaaha illallah dengan ikhlas, pasti ia masuk surga" Seorang Berkata "Apakah (tanda) ikhlasnya ?" Beliau menjawab, " Kalimah itu menjauhkannya dari segala yang di haramkan oleh Allah Subhaanahu wata'ala". (H.R Thabrani, dari Kitab Al-Ausath dan Al-Kabir).

Selanjutnya Ust. Chairul Ichwan, S. PDI menyampaikan jika seseorang dapat menjauhi perbuatan haram dan menjadi orang yang senantiasa mendzikirkan Laa Illaha Illallah, tidak diragukan lagi bahwa dirinya akan langsung dimasukan kedalam surga, namun jika ia tidak dapat menjauhi perbuatan haram, maka ia akan disiksa karena dosa-dosa nya (tidak diampuni), tetapi dengan keberkahan Laa illaha illallah, tidak ada keraguan lagi suatu saat ia tetap akan dimasukan kedalam surga, kecuali jika amal buruk nya menyebabkan iman nya tercabut, maka itu menjadi masalah lain. Setiap orang sangat penting untuk memperbanyak mengucapkan Laa illaha illallah juga doa memohon kekal nya iman dan berusaha agar terhindar dari perbuatan dosa sebab ada orang yang imannya tercabut akibat dari dosa - dosanya sehingga mati dalam keadaan kafir.

Dengan dilaksanakan Tausiyah Ba’da Dzuhur ini diharapkan pegawai Kejaksaan Tinggi Riau dapat mengajak kepada kebaikan dan mencegah pada kemungkaran, ini semua dilakukan semata-mata untuk memuliakan agama Allah diatas bumi-Nya, serta untuk kebaikan manusia itu sendiri.

Kegiatan Tausiyah Ba’da Dzuhur di Masjid Al-Mizan Kejaksaan Tinggi Riau mengikuti secara ketat protokol kesehatan (prokes).(Andi)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER